pkh dinsos magetan (3)pkh dinsos magetan (3)

Puluhan Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH) padati balai Desa Buluharjo, Kecamatan Plaosan, Jum’at (23/10/2020). Mereka tampak serius mengikuti pelatihan keterampilan anyaman tas bertema “PELATIHAN KETERAMPILAN WIRAUSAHA BAGI KELUARGA PRA SEJAHTERA”. Kegiatan yang diadakan oleh Dinas Sosial Kabupaten Magetan rencananya sampai besok, Sabtu (24/10/2020).

Yayuk Sri Rahayu selaku Kepala Dinas Sosial Kabupaten Magetan menjelaskan hal ini merupakan bentuk respon dari target graduasi mandiri dari Kemeneterian Sosial sebanyak 10% dari total KPM PKH di tiap wilayah. Salah satu bentuk nyata dengan memberikan bekal keterampilan. “Harapannya KPM PKH bisa mandiri dan meningkatkan kesejahteraannya, tujuan akhirnya keluar dari kepesertaan”, terangnya.

pkh dinsos magetan (2)
pkh dinsos magetan (2)
pkh dinsos magetan (1)
pkh dinsos magetan (1)

Koordinator Kecamatan (korcam) PKH Kecamatan Plaosan, Lusia Prastiwi memaparkan, “Pelatihan ini dipilih karena di wilayah kami sudah memiliki basic skill menganyam”. Dia melanjutkan, peserta pelatihan ini sebanyak 50 orang, 20 KPM PKH dari Desa Plumpung. Kemudian, masing-masing 10 KPM PKH dari Desa Plaosan, Buluharjo dan Sarangan.

Lusia menambahkan, dalam pelatihan tersebut mendatangkan instruktur KPM PKH dari Kecamatan Barat yang tahun lalu telah mendapatkan pelatihan terlebih dahulu dari Dinas Sosial. “Selain itu mereka juga telah berhasil memasarkan produknya sampai ke Batam,” pungkasnya.

Dalam kegiatan tersebut selain Kepala Dinas Sosial dan SDM PKH dari wilayah setempat juga tampak hadir Camat Plaosan, Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial serta Kepala Desa Buluharjo. (fly)

Dinsos

By Dinsos

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *